
Pengamat politik Universitas Indonesia, Rocky Gerung, memberikan nasihat kepada partai berlogo kepala banteng, PDI Perjuangan (PDIP).
Nasihat tersebut berkaitan dengan strategi PDIP dalam menaikkan sosok Ketua DPR RI sekaligus putri ketua umum PDIP, yaitu Puan Maharani.
Melihat banyak baliho Puan terpasang, Rocky menyoroti bahayanya fakta psikologis Puan yang terlalu dijunjung namun fakta sosiologisnya tidak demikian.
Ia menilai jika Puan terlalu dilebih-lebihkan melalui lembaga survei bisa berbahaya seandainya hal itu tidak sesuai dengan fakta sosiologisnya.
“Akan jadi aneh nanti kalau lembaga-lembaga survei ini datang rame-rame lalu bikin orkestrasi bahwa elektabilitas Puan itu naik secara eksponensia. Itu justru berbahaya nanti,” ujar Rocky di kanal YouTube-nya pada Senin (19/9).
Oleh karena itu, dosen filsafat ini memberikan nasihat kepada PDIP supaya berhati-hati dalam menampilkan sosok Puan.
Itu karena, sebaiknya Puan ditonjolkan tidak hanya melalui lembaga survei, melainkan dengan cara-cara lain yang lebih menunjukkan kelayakan sosok Puan menjadi seorang presiden.
“Jadi kita beri nasihat saja pada PDIP supaya hati-hati dengan penampilan Ibu Puan yang hendak ditonjolkan hanya melalui lembaga survei. Itu bahayanya," ujar Rocky.
Baca Juga: Bidik Perolehan Dana Rp7 Triliun dari Tabungan Bisnis, BTN Gelar Road Show di Bandung
Penulis/Editor: Meilia Mulyaningrum
Tag Terkait:
Advertisement