Jleb! Ahmad Sahroni Sebut DPR Jadi Sahabat Terbaik Pemerintah, Said Didu Skakmat: Tugas DPR Itu Mengawasi!

Mantan Sekretaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Said Didu menyoroti pernyataan Wakil Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Ahmad Sahroni yang menekankan pentingnya hubungan baik antara DPR dengan lembaga yang menjadi mitranya.
Hal tersebut ditanggapi Said Didu melalui akun Twitter pribadi miliknya. Dalam cuitannya, Said Didu menegaskan soal tugas DPR.
Said Didu menyebut bahwa tugas DPR itu justru mengawati pemerintahan.
"Tugas DPR tuh mengawasi pemerintah - bukan sahabat," tegas Said Didu melalui akun Twitter pribadi miliknya, Jumat (16/9).
Sementara itu, pernyataan Ahmad Sahroni terkait beberapa kejadian akhir-akhir ini, yaitu terkait kisruh antara pemerintah dan DPR. Ahmad Sahroni menekankan pentingnya hubungan baik antara DPR dengan lembaga yang menjadi mitranya.
Selain itu, Ahmad Sahroni menilai bahwa cara penyampaiannya harus berupa kritik yang membangun bukan serangan, terlebih jika serangan itu ditujukan kepada personal.
Baca Juga: Kenapa Pria Sulit Memahami Emosi Wanita?
Penulis/Editor: Irania Zulia
Tag Terkait:
Advertisement