Ngaku Ustadz, Ahyudin Tetap Diperiksa Polisi Hari Ini, Warganet Sindir Pedas: Semoga Nanti Malam Didatangi Ustadz Yusuf Mansur!

Mantan Presiden lembaga kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Ahyudin dan Presiden ACT Ibnu Khajar akan melakukan proses penyidikan hari ini, Selasa 12 Juli 2022.
Bagi Ahyudin, di tengah isu ACT yang mencuat yakni penyelewengan dana umat dan gaji dari petinggi yang nominalnya hingga Rp250 juta, adalah sebuah haknya. Ia bahkan menyebutkan dirinya sebagai seorang ustadz.
Salah satu warganet yang menanggapi hal itu, mengungkapkan bahwa banyak orang-orang yang terjerat kasus akhirnya berlindung dari kata ustadz.
"Kita dah muak yg nmnya ustadz yuaaa... Moga nanti malam di datangi ustadz Yusuf Mansur Yen ngeyel ya," ucap akun @NawaNinik melalui akun Twitter pribadinya dikutip Selasa (12/7).
Pegiat media sosial Eko Kuntadhi juga menyoroti soal Ahyudin yang menyebut sebagai ustadz.
"Iya, ustad...," ucap Eko Kuntadhi melalui akun Twitter pribadinya.
Dalam pernyataannya, Mantan Presiden ACT Ahyudin mengatakan bahwa dirinya mengaku ustadz yang bahkan kalaupun ia mengambil uang lebih dari dana umay yang dikumpulkan melalui ACT, ia menganggap bahwa hal itu adalah haknya.
“Kalau saya korupsi, yah silahkan aja. Saya gini-gini ustadz. Saya hanya mengambil apa yang menjadi hak saya,” ujar Ahyudin.
Sementara itu, diketahui bahwa Kepala Sub Direktorat IV Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Komisaris Besar Andri Sudarmaji akan melakukan kembali pemeriksaan terhadap Ahyudin dan Ibnu Khajar pada Selasa 12 Juli 2022.
Baca Juga: Kenapa Kita Harus Belajar Digital Marketing?
Penulis/Editor: Irania Zulia
Tag Terkait:
Advertisement