
Waketum DPP Teman Ganjar, Dedek Prayudi mengaku tidak heran dengan prestasi yang diperoleh Ganjar Pranowo di Jawa Tengah yang berhasil mendapatkan predikat A terkait Reformasi Birokrasi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB).
"Nah, Jawa Tengah di bawah kepemimpinan Pak Ganjar meraih penghargaan dengan predikat A terkait Reformasi Birokrasi," ucapnya dilansir dari Cannel YouTube Cokro TV, Sabtu (10/12/2022).
"Dari kacamata awam, sebetulnya saya nggak heran," sambungnya.
Diketahui, penghargaan dari KemenpanRB tersebut memfokuskan pada sub-fokus pengentasan kemiskinan, peningkatan investasi, digitalisasi administrasi pemerintahan, peningkatan penggunaan produk dalam negeri melalui e-katalog dan pengendalian inflasi.
Sosok yang dikenal dengan panggilan Uki itu lantas membeberkan deretan prestasi yang berhasil diraih Ganjar selama memimpin Jawa Tengah, salah satunya yakni berhasil mengurangi jumlah orang miskin di wilayah yang dipimpinnya tersebut.
"Jawa Tengah di bawah kepemimpinan Pak Ganjar berhasil mengurangi jumlah orang miskin sebanyak 1 juta jiwa," ucap dia.
"Tidak cuma itu, pada 2021-2022, Jawa Tengah tercatat sebagai provinsi dengan penurunan terbanyak jumlah orang miskin se-Indonesia yaitu 102 ribu jiwa," imbuhnya.
Baca Juga: Berawal dari Konten, Keanu Gandeng Nikmat Group Buka Bisnis Ramen
Penulis/Editor: Alfi Dinilhaq
Advertisement