Sindir Analogi Bahlil Lahadalia, Said Didu: Pembuat Jalan Berlubang dan Jurang Harus Minggir, Jelas?

Mantan Sekretaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Said Didu menyoroti Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia yang menganalogikan kondisi Indonesia sekarang dengan sebuah jalan yang berlubang. Bahlil mengingatkan sopir yang baru bisa mengendarai mobil bisa membawa membawa seluruh penumpang masuk jurang.
Hal tersebut ditanggapi Said Didu melalui akun Twitter pribadi miliknya. Dalam cuitannya, Said Didu menyinggung soal analogi Bahlil Lahadalia.
Baca Juga: Duh! Jika Ganjar Pranowo Keluar dari PDIP, Pengamat Blak-blakan Soal Konsekuensi yang Bakal Diterima
Said Didu bahkan memperjelas dengan menekankan sindirannya itu.
"Pembuat jalan berlubang dan jurang harus minggir dan bertanggung jawab. Jelas??," ujar Said Didu dikutip NewsWorthy dari akun Twitter pribadi miliknya, Jumat (9/12).
Pembuat jalan berlubang dan jurang harus minggir dan bertanggung jawab.
— Muhammad Said Didu (@msaid_didu) December 9, 2022
Jelas ?? https://t.co/96jKpPWwfD
Sementara itu, analogi tersebut diutarakan Bahlil Lahadalia dalam acara rilis hasil survei Poltracking Indonesia pada Kamis (8/12). Bahlil awalnya mengatakan untuk mempertahankan ekonomi nasional, dibutuhkan pemimpin yang teruji.
Baca Juga: Kenapa Suami Jarang Sekali Menyentuh Istri?
Penulis/Editor: Irania Zulia
Tag Terkait:
Advertisement