Gawat! Pemerintah dalam Bahaya Gegara Acara Anies Baswedan di Aceh, Denny Siregar Blak-blakan Bocorkan Alasannya

Pegiat media sosial Denny Siregar mengungkapkan bahwa pemerintah berada dalam bahaya terkait dengan acara bakal capres Nasdem, Anies Baswedan di Taman Ratu Sultanah Safiatuddin, Banda Aceh.
Melalui unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Taman Seni dan Budaya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, izin lokasi silaturahmi akbar Anies Baswedan dan Partai Nasdem dicabut oleh Pemerintah Aceh.
Acara Anies Baswedan direncanakan akan diselenggarakan pada Sabtu, 3 Desember 2022. Kemudian surat pencabutan izin diterbitkan pada Senin, 28 November 2022.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Almuniza Kamal menyebutkan bahwa alasan pihaknya mencabut izin lokasi untuk kegiatan jalan santai dan silaturahmi Anies karena taman tersebut dalam tahap renovasi.
"Lokasi yang ditujukan sedang tahap rehabilitasi dan perawatan. Oleh sebab itu, kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," kata Almuniza dikutip dari VIVA.
Namun, terdapat isu yang beredar bahwa pencabutan izin acara Anies terkait dengan politik, Almuniza pun membantah tudingan tersebut.
Baca Juga: Kaesang Ingin Terjun ke Politik, Mungkin Sudah Bosan Jualan Pisang
Penulis/Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait:
Advertisement