Waduh, Sinyal Jokowi Soal Pemimpin 'Rambut Putih' Dikaitkan ke Ganjar, Politisi PDIP: Kegeeran!

Politisi PDIP Masinton Pasaribu menegaskan, bahwa pernyataan Jokowi itu bukan mengarah ke Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Hal itu disampaikan Masinton dalam kanal Youtube Refly Harun, dikutip pada Senin 28 November 2022.
"Tapi sebenarnya bukan ke situ (Ganjar) pernyataannya, geer aja kalo ke situ," ujar Masinton.
Menurut Masinton, orang-orang yang mengkaitkan pernyataan Presiden Jokowi dengan Ganjar hanya kepedean.
"Beda lagi, itu kalau ada yang mengkaitkan ke situ kegeeran aja," pungkasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan ciri-ciri pemimpin yang memikirkan rakyat. Menurutnya, ciri pemimpin tersebut terlihat dari dari penampilan dan wajahnya.
"Perlu saya sampaikan pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya. Itu kelihatan dari penampilannya itu kelihatan," kata Jokowi di acara Nusantara Bersatu di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (26/11).
Jokowi berkata, pemimpin yang memikirkan rakyat banyak kerutan di wajahnya. Selain itu, rambut pemimpin tersebut berwarna putih.
"Banyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat, ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua ada," kata Jokowi.
Baca Juga: Banyak Dihujat Netizen di Media Sosial, Mas Gibran Didoakan Selalu Waras
Penulis/Editor: Devi Nurlita
Tag Terkait:
Advertisement